Senin, 10 Januari 2011

Persebaya 1927 Bekuk Bandung FC

Share |
Persebaya 1927 sukses meraih tiga angka di laga perdana Liga Primer Indonesia (LPI) usai mengalahkan Bandung FC dengan skor tipis 2-1.

Bermain di Stadion Tambaksari, Senin (10/01/2011) malam WIB, Persebaya nampak benar-benar memanfaatkan laga kandang tersebut. Terbukti dari awal laga, John Tarkpor Sonkaley dkk bermain menekan dan agresif.

Namun karena lemahnya penyelesaian dan kesigapan penjaga gawang lawas Bandung FC Kurnia Sandy, membuat serangan Tim Bajul Ijo selalu mental. Babak pertama harus ditutup dengan skor 0-0.

Memasuki babak kedua, tim tuan rumah tak henti-hentinya menggempur tim tamu. Berkali-kali Andik Virmansyah cs menyerbu lini bertahan tim tamu yang dikawal oleh Egi Nirwan.

Akhirnya di menit ke-55 publik Surabaya bersorak-sorai. Umpan dari Andik berhasil dimanfaatkan Rendy Irawan untuk menjebol gawang Kurnia Sandy. Persebaya unggul 1-0.

Di menit 68 Persebaya berhasil memperlebar skor. Memanfaatkan umpan jauh dari tendangan bebas, Andik berhasil mengecoh Kurnia Sandy dan menceploskan bola ke dalam gawang.

Beberapa menit jelang laga usai Bandung FC mampu memperkecil kedudukan. Melalui tendangan bebas, tandukan Yudo Prasetyo gagal di hadang kiper Hendra Prasetya. SKor berubah menjadi 2-1.

Hingga wasit meniup tanda laga usai, skor 2-1 untuk Persebaya 1927 tidak berubah.(Rizki)
sumber 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

google translate

Arsip Blog

Submit Your Site To The Web's Top 50 Search Engines for Free!